BERKOMITMEN MAJUKAN OLAHRAGA KARATE-DO GOJUKAI INDONESIA, KAJATI ROSKANEDI LANTIK PENGURUS CABANG KABUPATEN/KOTA SE SULUT

Kajati Sulawesi Utara M. Roskanedi SH selaku Ketua Umum Karate-Do Gojukai KOMDA Sulawesi Utara, Kamis (2/5/2019) melantik Pengurus Karate-Do Gojukai Indonesia Cabang Kabupaten/Kota se Provinsi Sulawesi Utara di Aula Kejaksaan Tinggi Sulut.

Pelantikan didasarkan pada Surat Keputusan Ketua Umum dan Sekretaris Penggurus Karate-Do Gojukai Indonesia Komda Sulut  Nomor: 07-17SK-PKD.GOJUKAI.SULUT/V/2019 Tanggal 2 Mei 2019.

Adapun Penggurus Karate-Do Gojukai Indonesia Kabupaten/Kota se-Provinsi Sulawesi Utara Masa Bhakti 2019-2023 yang dilantik adalah sebagai berikut :

  1. Ketua Umum Cabang Tomohon Edy Winarko, SH. MH.
  2. Ketua Umum Cabang Minahasa Rakhmat Budiman, T., SH, MKn.
  3. Ketua Umum Cabang Bitung Ariana Juliastuty, SH, MH.
  4. Ketua Umum Cabang Minahasa Utara Rutinigsih, SH, MSi.
  5. Ketua Umum Cabang Manado Maryono, SH,MH.
  6. Ketua Umum Cabang Minahasa Selatan I Wayan Eka Miartha, SH, MH.
  7. Ketua Umum Cabàng Bolaang Mongondou Utara Moch Riza Wisnu Wardana, SH, M.Hum.
  8. Ketua Umum Cabang Kotamobagu Dasplin, SH, MM.
  9. Ketua Umum Cabang Kepulauan Talaud Agustiawan Umar, SH, MH.
  10. Ketua Umum Cabang Kepulauan Sangihe Muhammad Irwan Datuiding, SH, MH.
  11. Ketua Umum Cabang Kepulauan Sitaro Rusdia Tangdilintin, SH.

Bersama pengurus lainnya padà wilayah masing-masing.

Selain itu, dilaksanakan juga kegiatan Penandatanganan Berita Acara Pelantikan dan Penyerahan Pataka kepada Para Ketua Umum Cabang yang baru dilantik serta penyerahan Buku Laporan Pertànggungjawaban (LPJ) Panitià Open Tournament Kajati Sulut Cup Tahun 2019.

Dalam sambutannya, Kajati Sulut M. Roskanedi, SH Ketua Umum  Pengurus Gojukai KOMDA Sulut mengatakan bahwa Kegiatan Karate Open Tournamen Kajati Sulut  Cup memperebutkan Tropy bergilir Kajati Sulut dan Piala Tetap Walikota Tomohon 2019 telah terlaksana dengan sukses.

“Sebagai Ketua Umum yang dipercayakan memimpin Karate-Do Gojukai Indonesia KOMDA Sulawesi Utara, walaupun masih singkat kepemimpinan karena baru menerima Surat Keputusan tanggal 12 Februari 2019 tapi kami berkomitmen untuk membesarkan nama Karate-Do Gojukai pada khususnya dan karate pada umumnya” tegas Kajati.

Hal positif lanjut Kajati, bahwa Pengurus Karate-Do Gojukai Indonesia KOMDA Sulut  yang telah sukses melaksanakan konsolidasi pengurus dengan melantik seluruh pengurus Gojukai Indonesia Cabang Kabupaten/Kota se Sulawesi Utara.

“Kami membuktikan bahwa Gojukai di Sulawesi Utara terus berkembang dan menjadi percontohan dalam olahraga Karate yang bernaung di FORKI. Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak/Ibu yang telah bersedia dilantik sekaligus mengemban tugas pelayanan ini” tutur Kajati.

“Pesan kami kepada pengurus yang baru dilantik, selamat berkarya, kerja kerja kerja, prestasi prestasi prestasi majulah Gojukai Sulawesi Utara” pungkas Kajati.

Kegiatan ini dihadiri para Pejabat di Lingkungan Kejati Sulut yaitu Wakajati Andi M. Iqbal, SH, MH, Asisten Intelijen Stanley Y. Bukara, SH, MH, Asisten Perdata dan TUN Jurist P. Sitepu,  SH, MH., Para Kepala Kejaksaan Negeri Se-Sulut yang juga dilantik sebagai Ketua Umum Cabang didaerah masing-masing.

Click to view slideshow.